Minggu, 08 Desember 2019

TELUR CEPLOK KECAP ALA CHEF ALEX

Berhubung ada misi untuk berhemat dan masak praktis sehingga pilihan lauknya kali ini cukup telur ceplok saja. Coba-coba buat telur ceplok dengan bumbu kecap dengan sedikit racikan sederhana. Berikut resepnya. 

BAHAN
1. Telur 3 butir
2. Bawang putih 1 siung, cincang halus
3. Bawang merah 2 siung, cincang halus
4. Bawang bombai 1/2 siung, cincang halus
5. Cabai rawit 8 buah, iris tipis
6. Cabai merah 1 buah, iris tipis
7. Kecap manis
8. Garam
9. Seledri
10. Minyak beras/bekatul/rice bran oil

CARA MEMBUAT :
1. Panaskan minyak secukupnya. Atur api minimal. Ceplok telur, bisa disatukan atau dipisah, sesuai selera. Taburkan garam pada putih telur. Jika sudah agak matang, angkat lalu sisihkan sementara.
2. Panaskan kembali sisa minyak, masukkan cincangan bawang putih, bawang merah dan bawang bombai. Aduk-aduk. Tunggu sebentar hingga tercium bau harum.
3. Masukkan irisan cabai rawit dan cabai merah. Tumis sampai layu.
4. Masukkan kecap secukupnya. Tambah sedikit air. Aduk-aduk, tunggu sampai mendidih dan air agak berkurang dan mengental. 
5. Masukkan telur ceplok. Bolak-balik telur ceplok sampai bumbu kecap meresap. Masukkan seledri. Diamkan sampai mencapai tingkat resapan dan kematangan yang diinginkan.
6. Angkat dan sajikan telur ceplok beserta bumbunya. 

SELAMAT MENCOBA
🙏😅😁🙈🤣👨‍🍳👨‍🍳👨‍🍳

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan beri komentar barupa kritik dan saran yang membangun demi kemajuan blog saya ini. Jangan malu - malu!